Dr. Suparyanto, M.Kes
JURNAL
KEBIDANAN: TINGKAT PENGETAHUAN IBU HAMIL TENTANG KELAS IBU HAMIL
JUDUL:
TINGKAT
PENGETAHUAN IBU HAMIL TENTANG KELAS IBU HAMIL DI DESA KEDUNG BETIK KECAMATAN
KESAMBEN KABUPATEN JOMBANG
OLEH :
Siti
Nur Faridah (NIM. 07.076)
PENGUJI:
1.
Sri
Mukhodim Farida Hanum, SST, MM
2. Dr. Suparyanto, M.Kes
3.
Helmi
Annuchasari, A.Md.Keb
ABSTRAK
Kegiatan
Kelas Ibu Hamil merupakan sarana untuk belajar kelompok tentang kesehatan bagi
ibu hamil, dalam bentuk tatap muka yang bertujuan meningkatkan pengetahuan dan
ketrampilan ibu-ibu mengenai kehamilan, persalinan, perawatan nifas dan
perawatan bayi baru lahir, melalui praktik dengan menggunakan buku KIA.
Tujuan
penelitian ini adalah untuk mengetahui pengetahuan ibu hamil tentang kelas ibu
hamil didesa Kedung Betik Kecamatan Kesamben Kabupaten Jombang.
Desain penelitian yang digunakan adalah metode
penelitian deskriptif. Pada penelitian ini populasinya adalah seluruh Ibu hamil
sejumlah 34 responden yang ada di desa Kedung Betik. Metode sampling yang
digunakan dalam penelitian ini adalah total sampling dengan menggunakan seluruh
polulasi yakni berjumlah 34 orang.
Berdasarkan
hasil penelitian didapatkan tingkat pengetahuan ibu hamil tentang kelas ibu
hamil adalah tinggi yaitu sebanyak 14 responden (41%), yang berpengetahuan
cukup sebanyak 12 responden (35%), dan yang berpengetahuan kurang sebanyak 8
responden (24%).
Dari
hasil penelitian ini disimpulkan bahwa tingkat ibu hamil tetang kelas ibu hamil
Desa Kedung Betik Kecamatan Kesamben Jombang adalah baik yaitu sebanyak 14
responden (41%).
KATA
KUNCI: Pengetahuan, Kehamilan, Kelas Ibu Hamil
INSTITUSI:
Program Studi D3 Kebidanan, FIK UNIPDU Jombang, 2011
Tidak ada komentar:
Posting Komentar