PERINGATAN

Dilarang meng-copy materi dari blog ini, tanpa mencantumkan nama penulis dan alamat web (URL). Terima Kasih

Rabu, 30 Desember 2009

PENANGGULANGAN PENYAKIT MENULAR, DEGENERATIF DAN KRONIS

Dr. Suparyanto, M.Kes

PENGERTIAN SAKIT

  1. Sakit (kondisi tidak sehat) menurut WHO: adalah adanya gangguan atau ketidak normalan baik fisik, mental dan social
  2. Sakit (kondisi tidak sehat) menurut UU kesehatan: adalah adanya gangguan atau ketidak normalan baik fisik, mental, social dan ekonomi
  3. Sakit menurut Epidemiologi adalah: adanya ketidak seimbangan antara Host, Agent dan Environment
  4. Sakit menurut Patofisiologi; adalah ketidak mampuan tubuh (sel) beradaptasi melawan agent yang ada dalam tubuh

MENGAPA MANUSIA BISA SAKIT

  1. Ada Agent
  2. Host rentan
  3. Lingkungan mendukung Agent, atau lingkungan melemahkan Host

APA BEDA PENYAKIT MENULAR DAN PENYAKIT TIDAK MENULAR

  • Penyakit menular agent dapat pindah dari satu Host ke host lain, sedang penyakit tidak menular Agent tidak dapat pindah ke Host lain
  • Pada penyakit menular Agent keluar Host melalui pintu keluar yang disebut; Port of exit: contoh: anus, kulit, saluran nafas, kelamin
  • Pada penyakit menular Agent masuk Host lain melalui pintu masuk yang disebut: Port of entry, contoh: mulut, kulit, saluran nafas, kelamin
  • Penghubung antara port of exit dan port of entry disebut Transmisi, jika melalui makluk hidup disebut Vektor

CARA MENCEGAH PENULARAN

  1. Menutup pintu masuk: pakai sarung tangan, pakai masker, pakai kondom, pakai selambu
  2. Menutup pintu keluar: pakai kondom, pakai masker, pakai sarung tangan
  3. Memutus transmisi: cuci tangan, sterilisasi alat, fogging, PSN-3M

APA ITU PENYAKIT DEGENERATIF

  • Penyakit degeneratif adalah penyakit yang timbul akibat terjadi keasusan organ tubuh akibat ketuaan (biasa terjadi pada lansia)
  • Contoh penyakit degeneratif adalah: osteoporosis, arteriosklerosis, katarak
  • Penyakit degeneratif tambah banyak jika UHH makin tinggi (derajat kesehatan makin tinggi)

APA ITU PENYAKIT KRONIS
  • Penyakit kronis adalah penyakit yang berlangsung lama (menahun)
  • Contoh penyakit menahun: TB, Lepra, HT, DM
  • Awalnya gangguaan fisik dapat berubah jadi gangguan mental

INDIKATOR EVALUASI

  1. Morbiditas: Incidence rate, Prevalen rate
  2. Mortalitas: Case Fatality Rate, Infant Mortality Rate, Maternal Mortality Rate

PEMBERANTASAN PENYAKIT DB

  1. Penyuluhan tentang tanda dan gejala penyakit DB, cara penularan dan pengobatan
  2. Pencegahan dengan PSN-3M
  3. Pemberantasan vektor dengan fogging

PENYELIDIKAN EPIDEMIOLOGI (PE) PENYAKIT DB

  • Untuk menentukan ada tidaknya agent di sekitar penderita
  • Caranya memeriksa 20 rumah disekitar rumah penderita, dicari rumah yang ada jentiknya dan ada tidaknya balita yang menderita demam selama satu minggu yang lalu
  • PE dikatakan positif jika ditemukan minmal 3 rumah yang ada jentiknya dan 3 balita yang menderita demam
  • PE dikatakan negatif jika ditemukan kurang dari 3 rumah yang ada jentiknya dan 3 balita yang menderita demam
  • PE positif artinya ada agent disekitar penderita, jadi perlu dilakukan fogging untuk membunuh nyamuk dewasa yang mengandung virus Dengue
  • PE negatif artinya tidak ada agent disekitar penderita, penderita dapat agent ditempat lain, umumnya di sekolah atau habis pergi ke daerah wabah
  • PE negatif tidak perlu fogging, cukup dilakukan pencegahan dengan PSN-3M




2 komentar: